Dapat mengalahkan rossi dan vinales , johan zarco ingin gabung ke tim pabrikan


Untuk kali ketiga dalam musim rookienya, Zarco mampu tampil sebagai pembalap Yamaha terbaik pada MotoGP Austria. Ia mengungguli duo pabrikan, Maverick Vinales dan Valentino Rossi untuk finis kelima di Red Bull Ring.

Zarco berharap dengan mengalahkan para pembalap pabrikan dengan M1 miliknya yang setahun lebih tua, akan membuktikan ia pantas promosi ke tim utama Yamaha di masa depan.

"Saya ingin motor pabrikan di masa depan. Jadi mempunyai balapan yang kuat seperti ini dan berada di depan mereka [para pembalap pabrikan], adalah cara untuk pantas mendapatkannya di masa depan," ungkap Zarco.

"Saya tidak bisa menjelaskan dengan baik kenapa saya lebih cepat. Ini adalah trek yang saya suka, dan mungkin ini memberi saya energi baik, dan apa yang Anda lakukan berjalan dengan baik.

"Terkadang di sirkuit lain, anda tidak bisa mengatakan anda tidak menyukainya. Tapi perasaan alami Anda tidak bekerja banyak. Di sini, bagi saya, ini bekerja dengan baik. Jadi saya pikir bisa seperti itu, motor bekerja dengan baik."

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »